Monday 23 March 2020

Carilah informasi tentang percobaan tetes minyak oleh Robert Milikan di internet!Kemudian presentasikan bagaimana percobaan tersebut dilakukan!

Carilah informasi tentang percobaan tetes minyak oleh Robert Milikan di internet!Kemudian presentasikan bagaimana percobaan tersebut dilakukan!

Pembahasan

Jawaban pendek:

Percobaan tetesan minyak adalah percobaan yang dilakukan oleh ilmuwan Amerika Serikat, Robert Millikan untuk mengukur muatan elektron.

Jawaban panjang:

Percobaan tetesan minyak dilakukan oleh profesor Universitas Chicago Robert Millikan pada tahun 1908. Percobaan ini mencoba mengukur muatan elektron pada tetesan minyak yang disupensi atau ditahan di udara dari gaya grafitasi dengan gaya listrik.

Pertama, tetesan minyak yang memiliki muatan listrik, dijatuhkan dan diukur kecepatan akhirnya saat sampai di dasar. Dari sini diketahui gaya gesek dan gaya gravitasi bumi yang dialami tetesan minyak.

Kemudian, dua lempengan logam yang mengapit tempat minyak menetes dialiri dengan arus listrik. Arus listrik ini akan menghasilkan gaya yang berlawanan arahnya dengan arah gaya gravitasi. Ketika gaya listrik sama besarnya dengan gaya grafitasi, terjadi ekuilibrium dan tetesan minyak ini akan tertahan diudara.

Karena muatan dari arus litrik pada lempengan logam, gaya gravitasi, massa, volume serta massa jenis tetesan minyak semuanya diketahui, dapat dihitung muatan dari tetesan minyak. Percobaan ini diulang berkali-kali. Dari perulangan ini didapat data muatan dari tetesan-tetesan minyak. Setelah diamati, muatan dari tetesan minyak ini ternayat merupakan kelipatan dari nilai tertentu. Nilai tertentu ini tidak lain adalah muatan dari elektron, yang dalam pengukuran dalam percobaan ini memiliki nilai 1,5924×10^−19 Columb.

Atas percobaan dan hasilnya ini, Robert Millikan mendapat penghargaan Hadiah Nobel di bidang Fisika pada tahun 1923. 

PEMBAHASAN LENGKAP BUKU KIMIA ERLANGGA MATERI STRUKTUR ATOM DAN SISTEM PERIODIK UNSUR